Daftar Blog Saya

Rabu, 05 Oktober 2011

Wabup Lamteng Tebar Benih Ikan

E-mail   Email Berita
Cetak  Print Berita
PDF  PDF Berita
Wabup Lamteng Mustafa beserta jajaran uspida melakukan tabur benih ikan lele dalam acara jaring asmara di Bandarsari.
Dalam Rangka Kunjungan Kerja ke Padangratu
KUNJUNGAN kerja Wakil Bupati Lampung Tengah Hi. Mustafa ke Kampung Bandarsari, Kecamatan Padangratu, kali ini diwarnai tebar benih ikan nila. Lokasinya di embung PT Kalirejo Lestari, Kampung Bandarsari, Dusun I. Agenda lain, yakni tebar benih ikan lele di kolam masyarakat Kampung Bandarsari, Dusun V; pelaksanaan kegiatan kawin suntik sapi di kampung di Dusun V; penanaman pelindung di Dusun III; peletakan batu pertama pembangunan gorong-gorong  di Dusun III; serta pemberian santunan anak yatim piatu di Dusun III.
Seperti biasanya, Wabup didampingi Tim Penyerapan  Aspirasi Masyarakat Lamteng yang diketuai Asisten Bidang Pemerintahan Abdulhak, S.H., M.M. Diikuti juga tim lainnya yang terdiri atas staf ahli bupati urusan pemerintahan; kepala Bappeda Lamteng; kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Bina Pemerintahan Kampung dan Kelurahan; kepala Badan Ketahanan Pangan dan Penyuluhan Pertanian; kepala Dinas Cipta Karya; kepala Dinas PSDA; kepala Dinas Bina Marga; Kadistan TPH; Kadisdik; kepala Dinas Kesehatan; kepala Dinas PPKD, kepala Kantor Satpol PP; Kabag Pemerintahan; Kabag Humas; Kabag Protokol; serta Kabag Hukum melaksanakan tugas tanpa mengenal lelah.
     Pada kesempatan bertatap muka dengan masyarakat Padangratu, khususnya warga Kampung Bandarsari, Wabup Lamteng berharap agar masyarakat Kampung Bandarsari khususnya dan masyarakat Lamteng umumnya semakin meningkatkan kewaspadaannya. Dengan ikut sertanya secara aktif, setiap warga menggalang kewaspadaan nasional serta persatuan dan kesatuan.
’’Insya Allah, kondisi masyarakat yang aman dan stabil dapat terwujud. Bila perlu galakkan lagi ronda di lingkungan masing-masing,” tegas Mustafa.
Di Kecamatan Padangratu sendiri, dijelaskan Mustafa, pada 2011 pemda akan menggelontorkan dana Rp2,5  miliar. Dana itu dipergunakan berbagai bidang. Antara lain:
BIDANG PENDIDIKAN
- Kegiatan gedung perpustakaan (DAK) bagi SDN 1 Bandarsari; SDN 5 Kuripan; SDN 1 Sendangayu; SDN Karangsari;  dan SDN Margorejo.
- Ruang kelas baru (DAK) untuk SMPN 3 Padangratu;  untuk SMPN 1 Atap 1 dan SMPN 1 Atap 2; serta rehabilitasi SMPN 3 Padangratu  (DAK) dan SMPN 1 Padangratu.
BIDANG INFRASTRUKTUR
Dinas Bina Marga:
-          Peningkatan jalan untuk ruas jalan Makam Pahlawan Padangratu: kompleks kecamatan dan pembangunan ruas jalan Kampung Kuripan, Dusun IV; serta pembangunan jalan onderlaag di ruas jalan Kampung Kuripan, Dusun V, VI, VII, dan VIII.   
-          Pembangunan talut: ruas jalan di ruas jalan Kuripan, Dusun III.
             Distan TPH:
-          Pembangunan sumur pompa mesin di Kampung Kuripan, Mojokerto, dan Kotabaru.
-          Normalisasi tanggul Way Seputih dan pengamanan jembatan Haduyangratu; pembangunan jalan usaha tani utama (DAK) di Kampung Madangratu, konstruksi jaringan irigasi desa (jides) di Kampung Bandarsari; konstruksi pompa hidran di Kampung Sendangayu.
Dinas Kesehatan:
-          Pembangunan Pos kesehatan di Kampung Purworejo dan Karangsari.
Selain itu, pada 2011 ini, Kecamatan Padangratu  mendapatkan Program RIS-PNPM, di mana besaran total BLM yang akan diterima Rp600 juta. (adv)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar